LG baru saja merilis smartphone terbarunya yaitu LG V40 ThinQ. Telah diketahui, jika flagship baru LG ini akan memiliki kelebihan yaitu membawa total lima kamera. Tiga lensa kamera disematkan pada bagian punggung. Kemudian untuk yang dua sisanya akan disematkan di depan. Modul triple-camera juga sudah tersusun horizontal seperti kabar yang telah diedarkan sebelumnya.
Di bawah lensa kamera smartphone terbaru ini, dilengkapi dengan sensor pemindai sidik jari. LG masih merahasiakan fungsi dan konfigurasi yang nantinya aka nada di tiap lensa. Namun, kabarnya LG V40 ThinQ akan dilengkapi dengan fungsi kamera reguler, optical, serta dilengkapi wide-angle.
Spesifikasi LG V40 ThinQ
Performa di lini LG V selalu mengalami peningkatan. Nah, inilah spesifikasi LG V40 ThinQ yang bisa anda ketahui.
Layar Lebih Lebar
LG V40 ThinQ dibekali dengan layar berbentang 6,4 inci, yang lebih besar jika dibandingkan LG V30. Yang mana, hanya memiliki bentang 6 inci. Akan tetapi, LG belum memberikan petunjuk resolusi layar yang ada pada ponsel premiumnya itu. Tak hanya desain, LG V40 ThinQ belum dijelaskan secara terperinci soal prosesor, baterai, atau harganya.
Kabarnya, LG akan hadir dengan tiga warna mate. Diantaranya yakni New Platinum Grey, Moroccan Blue, dan Carmine Red. LG V40 ThinQ diluncurkan 3 Oktober 2018
Kamera LG V40 ThinQ
LG V40 adalah smartphone terbaru yang hadir dengan 5 kamera yang memanjakan konsumennya yang hobi dalam berfoto. 5 kamera dari LG V40 ThinQ ini mempunyai manfaat dan fungsi dari tiap kameranya. 5 kamera yang dimilikinya terdiri atas 3 kamera belakang dan 2 kamera depan. Sedangkan, kamera belakang LG V40 ThinQ menghadirkan 3 jenis kamera yang berbeda. Diantaranya yaitu, 12 MP standard lens, 16 MP wide angle lens, serta 12 MP telephoto lens.
Tiga kamera yang terdapat pada LG V40 ThinQ fungsinya juga berbeda-beda berdasarkan manfaatnya. 12 MP standard lens ini dapat dimanfaatkan untuk melakukan foto biasa. 16 MP wide angle lens juga dapat anda pakai untuk mengambil foto yang memiliki sudut yang lebih luas. Selanjutnya, 12 MP telephoto lens dapat digunakan dalam mengambil foto yang memiliki jarak yang jauh. Kemudian, untuk kamera depan, LG V40 ThinQ juga menghadirkan 2 jenis kamera berbeda. Diantaranya yaitu 8 MP standard lens serta 5 MP wide angle lens.
LG V40 ThinQ juga menawarkan beberapa fitur foto baru. Antara lain, foto bokeh yang dapat anda atur tingkatnya, foto studio, sampai dengan triple shot dengan memakai 3 kamera belakang sekaligus. LG V40 ThinQ hadir juga siap bersaing di pasaran dengan iPhone Xs dan Note 9 yang baru saja diluncurkan.
No comments:
Post a Comment